WASABI 2015 Culture Exchange Program

Setelah sukses dengan acara pertukaran budaya dengan mahasiswa dari Wakayama University tahun ini Japanese Departement Bina Nusantara University kembali mengadakan acara tersebut.

Hari Rabu 11 Maret 2015, 12 mahasiswa dari Wakayama University akan datang ke Universitas Bina Nusantara dan akan bertukar wawasan dengan mahasiswa dari Japanese Departement. Ini merupakan kesempatan yang baik bagi Mahasiswa Sastra Jepang berkesempatan untuk bertemu dan berbicara langsung dengan mahasiswa asal Jepang, selain itu mereka juga bisa memperkenalkan budaya Indonesia kepada para mahasiswa dari Wakayama University.

Selain dengan Mahasiswa dari Wakayama University juga akan berkesempatan untuk bermalan di rumah mahasiswa. Mereka akan merasakan tinggal di rumah Indonesia dan merasakan kehidupan keluarga di Indonesia. Sebuah pengalaman yang tidak akan terlupakan untuk mereka.

Semangat untuk para Binusian Japanese Departement yang akan tampil di depan para mahasiswa Wakayama semangat ya!

20140313_091101