Study Abroad : Melisa Ayu Oktavianti di IJSP
Sebelumnya saya sangat berterima kasih karena telah diadakannya program IJSP ini, dan saya diberikan kesempatan untuk mengikuti program tersebut.
Pada tanggal 29 November 2015, saya, Bia dan Ayu berangkat menggunakan Korean Air. Keesokan harinya mendarat di Incheon, Korea Selatan untuk transit dan mendarat sampai di Komatsu. Tidak terlalu jauh dari stasiun Kanazawa, akhirnya kami sampai di gedung Rifare, dan bertemu dengan teman-teman yang sudah datang lebih dulu. Setelah berkumpul, kami briefing dengan Kaho sensei, yang selama ini membantu semua urusan kami sebelum sampai di Kanazawa.
Esok harinya kami diperkenalkan dengan guru-guru disana, dan melakukan placement test. Lama menunggu, akhirnya homestay family saya pun datang. Sebelum sampai dirumah, saya membeli tiket kereta bulanan di stasiun Nishi-Kanazawa. Walaupun kecil tapi rumahnya sangat nyaman dan kamar saya jauh melebihi dengan apa yang saya perkirakan, kamar yang kecil, agak dingin tetapi sangat nyaman. Diguyur hujan, diterpa angin dingin, dan terkadang panas saya mulai terbiasa dengan cuaca disana.
Di akhir pekan minggu pertama, kami dan mahasiswa Australian National University disatukan di Noto trip. Disambut angin dingin yang kencang, kami sampai di kuil dan ada upacara yang saya lupa namanya apa lalu membeli omikuji. Lalu ke Notojima Aquarium dan setelahnya ke hotel, di hotel kami semua berganti baju dengan yukata, berkenalan, makan malam, dan karaoke. Setelahnya kami mandi di onsen yang sangat melegakan. Keesokan harinya kami ke pasar Wajima dan Kiriko Museum, lalu kami ke pantai dan kembali ke Kanazawa.
Hari demi hari, minggu demi minggu di Kanazawa, saya dapat belajar dengan sensei yang sabar dan menyenangkan, pelajaran budaya yang mengasyikkan, dari membuat keramik, melapisi sumpit dengan kinpaku, membuat wagashi, upacara minum teh sampai membuat inkan. Dan kami juga dapat teman-teman baru, pergi ke Kenrokuen, 21st Century Museum, ke Hokuriku University dan Kanazawa University, jalan-jalan dan berbelanja. Kanazawa adalah tempat yang menyengangkan dan mengasyikkan untuk hanya ditinggali selama satu bulan, tetapi selama satu bulan tersebut saya banyak mendapatkan pengalaman yang sangat berharga dan takkan terlupakan. Saya harap saya akan dapat kembali ke Kanazawa atau tinggal disana.