Pilihan Oleh-oleh dari Tokyo yang Populer

 

Jika pergi keluar negeri, pasti kita akan mencari oleh-oleh untuk dibawa pulang ke negara asal dan tentu saja ingin membawa oleh-oleh yang spesial dan tidak dapat ditemukan di tempat lainnya. Di Jepang, hampir di setiap stasiun kereta, bandar udara, dan di sisi jalan selalu ada toko oleh-oleh yang menyediakan oleh-oleh khas lokal yang sudah dibingkis dengan menarik. Pada kesempatan ini akan membahas tentang oleh-oleh apa saja yang populer dan dapat ditemukan di Tokyo.

  1. Kogata Yokan (Toraya)

Toraya adalah toko yang menyediakan wagashi yang sudah berdiri sejak 400 tahun lamanya. Salah satu yang paling terkenal dan sangat direkomendasikan adalah Sora no Tabi, namun hanya dapat ditemukan di toko Tokyo Shokuhin Kan yang terletak di dalam bandar udara. Wagashi ini terbuat dari kacang merah manis adzuki yang dikeraskan, ditambahkan dengan agar-agar dan dikukus. Harganya 1404 yen untuk 5 pieces.

  1. Roasted Marshmallow S’MORE (D&N Confectionery)

D&N Confectionary mengubah s’more menjadi tart dengan bahan dasar coklat yang dipanggang dan didalamnya terdapat marshmallow yang siap memberikan sensasi renyah dan kenyal di setiap gigitannya. Kue ini dapat ditemukan di seluruh toko Ana Festa di dalam airport dengan harga 650 yen untuk 1 pack berisi 4 pieces.

  1. Cheese Cake (Shiseido Parlour)

Shiseido Parlour yang sudah berada cukup lama di dunia restoran dan kafe yang berpusat di daerah Ginza. Teksturnya adalah cream keju yang dibalut dengan biskuit yang cepat hancur ketika dimakan dan diikuti dengan cream keju yang lembut. Kue ini dapat ditemukan di seluruh toko Tokyo Shokuhin Kan yang berada di dalam bandara. Harganya adalah 918 yen untuk 1 pack berisi 3 pieces.

  1. Tokyo Carameliser (UENO-FUGETSUDO)

Ueno-Fugetsudo sudah berdiri sejak tahun 1747 dan masih terus membuat wagashi sampai sekarang. Salah satu produknya adalah Tokyo Carameliser yang berupa wafer yang dipanggang dengan gula dan sirup maple diatasnya hingga berbentuk karamel. Teksturnya ringan dan memiliki aroma yang kuat khas karamel. Tokyo Carameliser dapat ditemukan di Tokyo Shokuhin Kan dengan harga 600 yen untuk 1 pack berisi 16 pieces.

  1. Tokyo Campanella Chocolat (Tokyo Campanella)

Tokyo Campanella Chocolat adalah kue coklat tipis yang diselingi coklat seperti pilar. Teksturnya ringan dan aromanya yang kuat dengan diberi bingkisan yang menarik berwarna biru yang seakan-akan memberi simbol produk spesial oleh-oleh. Produk ini dapat ditemukan di Tokyo Shokuhin Kan di dalam bandara.

  1. Tokyo Banana

Sudah sejak dari tahun 1991Tokyo Banana masih sangat populer karena sangat enak dengan tekstur kue sponge yang sangat lembut dengan aroma pisang dan didalamnya terdapat banana custard cream yang manis. Perpaduan semuanya menciptakan produk yang sangat dicari-cari. Tokyo Banana dapat ditemukan di toko-toko di bandara dan ada juga toko Tokyo Banana dengan harga 1543 yen untuk 12 pcs, 1029 yen untuk 8 pieces, dan 483 yen untuk 4 pieces.

Jadi, sekarang anda sudah tahu oleh-oleh apa saja yang bisa ditemukan di Tokyo dan sudah bisa memperkirakan budget yang akan digunakan untuk membeli oleh-oleh untuk kerabat di Indonesia yang selalu minta oleh-oleh.

Danar Taruna Pamungkas